Situs Penyedia Gambar Gratis, Free Copyright atau Bebas Hak Cipta Tanpa Atribusi atau Kredit

Bingung bagaimana kalian memperoleh gambar gratis, bebas hak cipta? Berikut ini saya akan memberikan list gambar gratis, free to use, no copyright, dengan lisensi publik domain (CC0) yang dapat kalian gunakan bebas. Bebas dalam maksud kalian dapat mendownload, mengedit, mendistribukan gambar tersebut untuk tujuan komerisal dan non-komersial. Yang enaknya kalian dapat menggunakan gambar tersebut tanpa harus memberikan atribusi/kredir kepada fotografer atau situs tersebut. Apa saja situsnya, mari simak 6 situs yang benar-benar menyediakan gambar gratis untuk publik.

1. Pixabay
Pixabay adalah situs berbagi foto/gambar dan video  tanpa hak cipta yang dilakukan oleh komunitas kreatif. Seluruh konten dalam pixabay sengaja dibuat dan dibagikan ke publik secara gratis bahkan untuk tujuan komersial, tanpa harus meminta ijin atau memberikan atribusi kepada pemilik foto. Konten yang dibuat berada dibawah lisensi pixabay sehingga nyaman dan aman untuk digunakan secara luas. Pada situs ini seluruh konten dapat dimodifikasi, dicopy, didistribusi, meski demikian konten yang ada masih dilindungi oleh merek dagang mereka sehingga kalian dilarang untuk menjual ulang konten pixabay ke orang lain dan lain sebagainya. Situs ini merupakan salah satu situs favorit saya karena selain gratis, mereka memiliki kualitas gambar yang sangat baik dengan jumlah gambar lebih dari 1 juta. Untuk mendownload gambar dengan resolusi 4K ke atas maka perlu mendaftar atau membuat akun terlebih dahulu. Disitus ini juga terdapat konten (foto dan video) profesional yang berlogo Shutterstock, yang kontennya dijual dengan harga bervariasi tergantung resolusi gambar.

2. Pexels
Pexels adalah salah satu situs yang membagikan foto secara gratis dari kontributor untuk digunakan oleh siapa saja. Seluruh foto disini gratis dan kalian tidak perlu memberikan atribusi kepada fotografer atau pemilik foto. Kalian dapat memodifikasi foto dengan membuatnya lebih menarik. Kalian dilarang untuk mendistribusi ulang foto pada stock foto atau platform lain. Pexels membantu banyak blogger untuk membuat tampilan maupun isi website dengan gambar yang menarik. Foto atau gambar berada dibawah lisensi Pexels, sehingga dapat kalian gunakan secara pribadi maupun untuk tujuan komersial. Meski demikian kalian dilarang menggunakan foto untuk mengendorse barang, dengan kata lain kalian harus meminta ijin ke pemilik foto. Disini kalian dapat menjual foto apabila sudah dimodifikasi atau diubah dari gambar aslinya. Ada juga foto yang dijual oleh fotografer yang dapat dibeli. Pada platform ini juga tersedia video gratis dan berbayar yang dapat kalian download.

3. Pxhere
Situs Pxhere juga membagikan dibawah lisensi Creative Commons Zero (CC0), sehingga seluruh foto gratis dan dapat digunakan oleh siapa saja termasuk untuk tujuan komersial. Sama seperti Pexels dan Pixabay kalian dapat mendistribusi, mengedit, dan menggunakan foto tersebut tanpa mencantumkan atribusi kepada fotografernya. Ada batasan dalam lisensi ini yatu orang yang berada pada foto dilarang untuk ditampilkan pada hal-hal yang dinilai jelak dan merugikan, kecuali mereka memberikan ijin, seperti menampilkan gambar mereka dalam situs dewasa, promosi politik, konten kencan, dan lain sebagainya.

4. Pixnio
Pixnio adalah salah satu situs yang menyediakan gambar berkualitas tinggi yang bebas hak cipta dan dapat digunakan oleh publik. Kalian dapat menggunakan gambar yang ada untuk berbagai keperluan termasuk untuk tujuan komersil. Modifikasi dan editing gambar diijinkan, termasuk mendistribusikan gambar di media sosial, website dan lain-lain. Kalian tidak perlu memberikan atribusi dalam menggunakan gambar, namun jika ingin memberikan credit kalian hanya menulis Public Domain Images – PIXNIO. Kalian juga dapat mengupload gambar disitus ini, dengan lisensi domain publik. Disini kalian juga dapat memberikan donasi kepada fotografer melalui paypal namun itu adalah opsional. Download gambar mudah tanpa harus mendaftar di akun mereka. Mereka hanya meminta kalian untuk berlangganan email namun itu juga adalah pilihan kalian sendiri. Tersedia juga informasi yang detail terkait gambar tersebut.

5. Freerange Stock
Situs yang satu ini juga menyediakan gambar-gambar berkualitas yang dapat kalian gunakan untuk tujuan komersial dan non-komersial. Selain gratis, gambar di situs ini dapat kalian edit, distribusikan secara bebas tanpa harus memberikan atribusi kepada pemilik gambar. Situs ini memperoleh pendapatannya dari iklan yang di klik pengunjung, dan mereka didukung oleh komunitas fotografi yang ingin berbagi gambar. Gambar yang ada berada dibawah lisensi Equalicense. Kalian dilarang menjual gambar tersebut apabila nilai aslinya masih ada tanpa merubah nilai dari gambar tersebut. Meski atribusi tidak diperlukan, mereka sangat mengapresiasi apabila kalian memberikan atribusi berikut: Photos courtesy of and copyright Free Range Stock, serta nama fotografer. Disini kalian dapat mendownload gambar dengan berbagai ukuran, namun kalian terlebih dahulu disarankan untuk membuat/mendaftar akun. Tersedia pilihan untuk kalian dapat mengedit gambar langsung di PIXLR.

6. Unsplash
Situs lain yang saya rekomendasikan untuk kalian gunakan gambar mereka yaitu Unsplash, karena situs ini memberikan gambar yang berkualitas dan gratis untuk seluruh foto mereka, termasuk menggunakan untuk tujuan komersil. Kalian tidak perlu meminta ijin atau memberikan atribusi/kredit untuk menggunakan gambar mereka, meski mereka sangat mengapresiasi kalian untuk memberikan kredit saat mendownload. Kalian dapat mendistribukan, mengedit, download, copy gambar secara bebas. Disini kalian juga dapat mendistribusikan gambar langsung ke media sosial seperti facebook, twitter, email dan lain-lain. Untuk mendownload gambar kalian tidak perlu daftar.

Ada juga situs lain yang dapat kalian gunakan untuk mendownload gambar bebas hak cipta dan gratis. Namun situs tersebut memilik lisensi yang berbeda-beda, sehingga ada baiknya ketika kalian mendownload gambar harus terlebih dahulu membaca jenis lisensinya. Lisensi tersebut mengharuskan kalian untuk memberikan atribusi, serta kalian tidak diijinkan untuk modifikasi dan lain-lain, meski ada juga gambar dengan lisensi publik domain (CC0). Situs ini diantaranya Commons Wikipedia, Flicker, Maxpixel, dan freeimages. Gambar pada situs ini saya tidak rekomendasikan untuk kalian gunakan apabila kalian tidak membaca lisensinya dengan baik, meski banyak blog yang mengatakan bahwa gambar tersebut gratis dan dapat kalian gunakan.

Post a Comment

0 Comments