Cara UPDATE WINDOWS 10 secara Manual

Helo guys di artikel ini saya akan menjelaskan bagaimana update windows di window 10. Windows Update merupakan salah satu layanan diberikan ke pengguna Microsoft untuk memperbaharui sistem windows untuk membantu memperbaiki dan meningkatkan kinerja sistem operasi Windows itu sendiri.

Banyak orang yang belum mengetahui pentingnya melakukan windows update sehingga seringkali mereka mengabaikannya. Fungsi dari kalian update windows yaitu untuk menjaga kestabilan pada sistem, meningkatkan keamanan atau proteksi, memperbaiki kesalahan pada sistem, memperbaharui perangkat dan fitur windows, dan meningkatkan kecepatan pada sistem. Pada sistem operasi Windows seringkali terdapat bug yang dapat menggangu kinerja sistem operasi, sehingga untuk memperbaiki windows perlu diupdate setiap kali ada pembaharuan dari Microsoft untuk windows kalian.

Windows dapat diupdate secara otomatis ataupun secara manual, dimana kalian dapat memilih untuk mengaktifkan atau menonaktifkan Update Windows. Beberapa orang memilih untuk menonaktifkan update karena saat update akan memakan paket data, ataupun update windows pada saat yang kurang tepat. Apabila windows update kalian matikan maka untuk mengaktifkannya kalian dapat lakukan dengan mudah.

Di sini saya akan menunjukan langkah mengupdate windows kalian secara manual:
1. Klik kanan pada logo Windows, lalu klik Settings
2. Klik Update & Security
3. Klik di bagian Windows Update pada panel menu di kiri
4. Klik tombol Download
5. Tunggu proses download selesai
6. Windows akan diupdate pada saat Restart

Oke guys demikian cara update windows 10 secara manual, semoga artikel ini bermanfaat. Lihat juga video dibawah ini untuk penjelasan lebih lanjut.

Post a Comment

0 Comments