HATI-HATI Akun Kamu di HACK | Tipsnya

Helo guys di artikel ini saya akan menjelaskan bagaimana agar kita selalu waspada dan berhati-hati saat browsing menggunakan komputer/laptop publik ataupun orang lain. Artikel ini tujuannya untuk mengedukasi agar ketika menggunakan browser lalu ingat untuk tidak menyimpan password saat login, atau login di komputer orang yang akunnya sedang tersinkron dengan akun google mereka.

Seringkali ketika kita hendak login ke suatu website kita akan diminta untuk menyimpan password. Apabila kalian memilih Save, maka password kalian akan tersimpan pada browser (untuk itu pastikan kalian pilih Never apabila menggunakan komputer publik atau orang lain). Kalian juga akan diminta untuk Turn on Sync atau mengaktifkan sinkonisasi ke akun Google (pastikan jangan turn on sync agar password kamu tidak tersimpan apabila menggunakan komputer publik).

Bagaimana orang lain hack password kamu?
1. Ketika kamu Save Password Saat login
- Klik icon Customize and control Google Chrome di kanan atas browser
- Klik Settings
- Pada bagian Autofill, klik Password
- Akan ada list website yang memuat password kamu, klik icon mata di samping kanan website
- Apabila akun komputer kamu menggunakan password, maka masukan password tersebut ke kolom kosong diatas, lalu klik OK
- Nah kini password kamu sudah dapat dilihat
- Apabila kalian ingin menghapus jejak password,  klik icon titik tiga (more actions), lalu klik Remove

2. Apabila akun Chrome Sedang Tersinkronisasi
- Klik icon Customize and control Google Chrome di kanan atas browser
- Klik Settings
- Pada bagian Autofill, klik Password
- Untuk melihat password tersebut, klik pada bagian View and manage saved password in your Google Accout
- Masuk menggunakan akun Google, lalu klik Next
- Setelah kalian sign-in akan ada list website yang kamu login beserta login passwordnya
- Klik pada salah satu website yang ingin kalian tampilkan passwordnya
 - Masukan  password, lalu sign-in kembali
- Disini akan muncul username, beserta password
- Untuk menampilkan password, klik icon mata
- nama password sudah muncul, namun untuk menghapusnya klik
Delete, lalu klik lagi Delete
- Dilist ini kalian bisa melihat password teman kalian yang
 menggunakan komputer kalian yang sedang sync ke akun Google

TIPS
  1. Hati-hati ketika menggunakan komputer publik, warnet,atau komputer/laptop teman kalian.
  2. Pastikan akun pada browser tidak sync saat menggunakan komputer publik atau teman
  3. Jika browser ingin menyimpan password, sebaiknya klik Never jika menggunakan komputer publik atau teman
  4. Hapus password, jika kalian sudah terlanjur menyimpan di browser, contohnya ketika hendak meminjamkan ke teman, atau menjual laptop, maka sebaiknya hapus password
  5. Buatlah password untuk akun komputer kalian, agar orang lain tidak mudah melihat password yang tersimpan di browser

Oke guys demikian tips dan cara untuk menghindari akun kamu dihack orang lain. Pastikan kalian selalu aman saat hendek browsing agar akun kalian tidak disalahgunakan. Lihat juga video di bawah ini untuk penjelasan lebih lanjut.

Post a Comment

0 Comments