Harga dan Spesifikasi Samsung M31 yang Resmi Dirilis

Perusahaan Samsung kembali meluncurkan series M terbarunya yaitu Galaxy M31 di India pada Selasa 25 Februari 2020, setelah tahun lalu sukses meluncurkan Galaxy M30 series. Hp ini memiliki harga yang sangat kompetitif di pasar, namun tidak kalah dengan spek yang ditawarkan. Secara fisik, hp ini memilik desain yang mirip dengan M30s, hanya saja yang berbeda pada M31 ini yaitu terdapat empat kamera belakang dengan resolusi yang lebih besar. Ponsel M30 dibekali dengan 64MP wide kamera, 8 MP ultra wide, serta masing-masing 5 MP untuk kamera makro dan depth. Sedangkan untuk kamera depan, M30 memiliki resolusi 32MP. Kamera utama dari M30 ini dapat merekam video 4K pada 30fps dengan didukung dengan gyro-EIS agar pengambilan video lebih stabil.

Samsung Galaxy M31 (Sumber: Samsung)
Hp ini membawa sejumlah fitur yang identik dari M30s, termasuk displaynya yang menggunakan layar 6,4 inci SUPER AMOLED dengan resolusi 1080 x 2340 piksel. Pada bagian platform, hp ini masih dibekali dengan chipset Exynos 9611, CPU Octacore, dan GPU Mali-G72 MP3, sedangkan untuk OS sudah diupgrade ke Android 10 yang ditambahkan dengan antarmuka buatan Samsung One UI 2.0. M31 juga dibekali dengan baterainya yang super jumbo yaitu 6000 mAh, yang diisi dengan Fast Charging tipe C 15 W. Hp ini memiliki penempatan sensor sidik jari yang sama dengan M30s yaitu pada bagian belakang. Sementara di sisi konektivitas, hp ini sudah dilengkapi WIFI, Bluetooh 5, dan layanan 4G/LTE. 

Tersedia dua pilihan warna dari M31, yaitu Ocean Blue dan Space Black. Hp ini dibandrol di India dengan harga yang kompetitif, yaitu 2,9 jutaan 6GB RAM dan 64GB ROM, sedangkan untuk 6GB RAM dan 128GB ROM dijual sekitar 3,1 juta rupiah. Hp ini akan mulai dijual secara online di India melalui Amazon India pada 5 Maret. Diperkirakan sekitar akhir bulan Maret, hp ini kemungkinan akan masuk di pasar Indonesia.

Post a Comment

0 Comments